-->
Terimakasih telah berkunjung ke website ini. Kami menerima segala saran dan kritik dari para pembaca, mau itu dari segi penulisan soal dan kunci jawaban, penampilan iklan dan yang lainnya. Untuk memberikan kritik dan saran anda bisa menghunbungi kami melalui halaman HUBUNGI KAMI.

Contoh Soal Penginderaan Jauh dan Kunci Jawaban

akses cepat [Tutup]

    Contoh Soal Penginderaan Jauh dan Kunci Jawaban

    Penginderaan jauh bisa dikatakan sebagai ilmu yang bertujuan mengumpulkan berbagai informasi dari suatu objek tanpa ada tindakan menyentuk atau melakukan kontak fisik langsung terhadap objek tersbut. Biasanya hal ini berkaitan dengan pengelolahan citra untuk mengamati fenomena yang terjadi di muka bumi.

    Materi tentang penginderaan jauh biasanya akan anda pelajari dalam mata pelajaran geografi dan biasanya sudah ada di jenjang smp, sma, smk ataupun universitas atau untuk mahasiswa. Materi ini akan membahas banyak hal, seperti manfaat, komponen, sumber tenaga dan hal lainnya yang berhubungan dengan penginderaan jauh.

    Dari banyaknya hal yang dipelajari dalam materi penginderaan jauh, maka ada banyak hal juga yang bisa anda lakukan untuk memahami materi ini lebih mudah, salah satunya dengan membaca dan memahami soal-soal yang terkait materi tersebut, seperti berikut ini.

    Soal penginderaan jauh part #1

    1. Dalam pengenalan objek pada citra selalu menggunakan unsur-unsur interpretasi. Jika seorang geograf mengenali objek lapangan sepak bila berdasarkan kenampakan gawang, maka ia menggunakan unsur interpretasi .....

    a. Rona

    b. Ukuran

    c. Pola

    d. Asosiasi

    2. Pemanfaatan citra penginderaan jauh di bidang hidrologi adalah ....

    a. Membantu menganalisis perairan darat

    b. Pencarian ikan di laut dan hasil laut lainnya

    c. Digunakan untuk identifikasi hutan rawa

    d. Kenampakan wilayah seperti jalan raya, desa, dan kota

    3. Resolusi spasial adalah .....

    a. Spektrum gelombang elektromagnetik yang dapat mencapai permukaan bumi

    b. Kemampuan sensor untuk menampilkan gambar objek terkecil dipermukaan bumi

    c. Alat penerima data satelit di permukaan Bumi

    d. Citra yang dihasilkan dengan menggunakan sensor elektronik

    4. Pada jarak peta dengan skala 1 : 30.000, diketahui jarak kota G-H = 20 cm, sedangkan pada foto udara jarak kota G-H = 60 cm, skala foto udara tersebut adalah ....

    a. 1 : 10.000

    b. 1 : 20.000

    c. 1 : 30.000

    d. 1 : 40.000

    5. Keterkaitan antara objek yang satu dengan objek yang lainnya dalam interpretasi disebut....

    a. Situs

    b. Bayangan

    c. Asosiasi

    d. Tekstur

    6. Foto udara termasuk hasil penginderaan jauh yang dihasilkan oleh .....

    a. Sensor fotografik

    b. Sensor elektronik

    c. Pesawat terbang

    d. Satelit

    7. Berikut ini yang bukan termasuk dalam unsur-unsur interpetasi citra adalah .....

    a. Tekstur

    b. Situs

    c. Bayangan

    d. Sensor

    8. Dalam pengenalan objek pada citra selalu menggunakan unsur-unsur interpretasi, jika sorang geograf mengenali. objek berdasarkan tingkat kegelapan dan kecerahan objek pada citra, maka ia menggunakan unsur interpretasi ...

    a. Rona

    b. Ukuran

    c. Pola

    d. Situs

    9. Apabila pada foto udara bentuk memanjang dan lebar seragam, relatif lurus, sinar panjang jalan tegak lurus atau mendekati tegak lurus adalah pengenalan unsur ....

    a. Jalan

    b. Rel kereta api

    c. Terowongan

    d. Jembatan

    10. Penginderaan jauh merupakan suatu sistem yang tediri atas beberapa komponen yang saling terkait satu sama lain. salah satu komponen dalam penginderaan jauh ialah .....

    a. Kamera

    b. Atmosfer

    c. Film

    d. Pesawat terbang

    Soal penginderaan jauh part #2

    1. Peta yang menggambarkan struktur batuan dan sifat-sifatnya yang dapat mempengaruhi bentuk-bentuk permukaan tanah disebut peta ...

    a. Geologi

    b. Topografi

    c. Umum

    d. Khusus

    e. Charografi

    2. Peta yang menggambarkan segala sesuatu yang ada di suatu daerah disebut peta ...

    a. Geologi

    b. Topografi

    c. Umum

    d. Khusus

    e. Charografi

    3. Simbol untuk relif ditunjukkan dengan warna ...

    a. Biru bertingkat

    b. Cokelat bertingkat

    c. Hitam

    d. Merah

    e. Hijau

    4. Simbol untuk vegetasi digambarkan dengan warna ...

    a. Biru bertingkat

    b. Cokelat bertingkat

    c. Hitam

    d. Merah

    e. Hijau

    5. Garis batas pada tepi yang berfungsi membatasi pada peta dan untuk menempatkan grids disebut ...

    a. Insert

    b. Simbol peta

    c. Garis astronomi

    d. Border

    e. Simbol

    6. Cara untuk menentukan lokasi suatu tempat atau kenampakan geografis secara matematik dengan menggunakan garsis buju dan lintang disebut ...

    a. Insert

    b. Simbol peta

    c. Garis astronomi

    d. Grids

    e. Simbol

    7. Contoh dari simbol satu dimensi yaitu ...

    a. Simbol berupa titik : kota

    b. Simbol berupa garis : bola

    c. Danau

    d. Sawah

    e. Kerucut

    8. Contoh simbol tiga dimensi yaitu ...

    a. Kota

    b. Jalan

    c. Danau

    d. Sawah

    e. Bola, kerucut

    9. Yang termasuk dalam peta umum yaitu...

    a. Peta geologi, topografi

    b. Geologi, land use

    c. Peta topografi, charografi

    d. Peta khusus, geologi

    e. Peta khusus, irigasi

    10. Skala  yang ditunjukkan dengan garis lurus yang dibagi-bagi dalam bagian yang sama dimana setiap bagian menunjukkan kesatuan panjang yang sama disebut skala ...

    a. Skala pecahan

    b. Skala angka

    c. Skala inci per mill

    d. Skala grafik

    e. Numeral skala

    11. Contoh peta stasioner yaitu ...

    a. Peta teknik

    b. Peta geografik

    c. Peta iklim

    d. Peta irigasi

    e. Peta transportasi



    KUNCI JAWABAN / PEMBAHASAN / DOWNLOAD

    Belum ada Komentar untuk "Contoh Soal Penginderaan Jauh dan Kunci Jawaban"

    Posting Komentar

    Jika ada kerusakan pada link download, silahkan hubungi kami melalui halaman kontak atau tinggalkan komentar dibawah untuk diperbaiki.

    Gunakan kata-kata yang sopan untuk berkomentar di kolom komentar, terimakasih.

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel